Jumat, 06 April 2018

Komitmen Itu Penting

Disadari atau tidak kita terkadang memiliki target, memiliki cita-cita, dan tantu saja harapan tentang sesuatu hal. Tentunya itu semua menjadi pengharapan agar nantinya dapat terwujud yang utamanya adalah terpenuhinya kebutuhan hidup, memiliki rasa nyaman, dan aman.
Komitmen adalah keyakinan diri dan kemantapan hati untuk mewujudkan cita-cita dan pengharapan tersebut, dengan terus berupaya menjaganya sampai apa yang dikehendaki terwujud....untuk membuat komitmen sangatlah mudah, semudah berucap "saya berjanji akan....". Realitanya menjaga komitmen bukanlah hal yang mudah. Perlu kesadaran dan kesabaran ekstra selain upaya lainnya. Dengan sabar kita akan berupaya memahami esensi dari apa yang terjadi, dengan sadar kita akan tahu apa makna dibalik semua kejadian.
Sebut saja urusan jodoh.... biasanya dalam masa ta'aruf, seorang laki-laki akan memberikan pengharapan dan janji kepada pihak perempuan, alih-alih ingin serius kadang kita lupa bahwa hari esok tidak ada yang tahu....(jadi inget lagu Kal Ho Naa Ho).... Sekarang iya mungkin besok tidak, sekarang tidak bisa jadi besok iya.
Itulah hati manusia, dipenuhi rasa kebimbangan dan hatinya berbolak-balik....so, sebaiknya hindari bersumpah serapah jika kita tidak tahu apa yang akan terjadi esok....Jalani hari ini dengan penuh semangat dan keyakinan, pegang teguh komitmen, dan jangan lupa berserah diri kepada Nya.
Untuk"mu" yang tidak lagi bisa dan mau memegang komitmen.... kita bisa berencana namun Tuhan Maha Mengetahui dan Maha Mendengar.

Selamat sore, selamat istirahat, mari nge-teh mari bicara.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jangan Lupa Tinggalkan Komentar Sobat... ^_^