Film genre SciFi tapi lebih kepada drama yang berjudul “Arrival” ini merupakan film
yang menceritakan tentang sebuah pesawat ruang angkasa misterius yang turun ke
bumi. Kemudian untuk menginvestigasi pesawat ruang angkasa tersebut, dibentuk
sebuah tim yang dipimpin oleh seorang dokter dan juga ahli bahasa, yaitu Dr. Louise Banks ( Amy
Adams ) untuk menyelidikinya.
Pertama melihat cover film ini memang nampak menarik sekali, terlebih pemain cowoknya yang nggantueng itu. Kesan pertama tentu akan lebih menarik jika teman-teman lihat trillernya
1. Bentuk pesawatnya aneh, mirip batu kali yang diberdirikan, tidak ada seni, ukiran, atau apapun yang menunjukkan keberadaban sang alien. Bandingkan dengan film Transformers dengan CUBE nya yang unik, atau bandingkan dengan film Passanger yang pesawatnya wah, atau sekedar wajah seremnya Alien maupun predator....
2. Ceritanya gak jelas blas (mungkin saya yang gagal paham), tapi dari sisi maksud dan tujuannya yang hanya mampir kemudian berbincang (berkomunikasi) melalui kode-kode lingkaran yang harus melibatkan seorang doktor bahasa, membuat film ini menjadi lama
3. Alih-alih mengharap wajah alien seperti apa, ternyata hanya seperti octopus yang menyeburkan tinta :D
4. Awalnya bagaimana ending filmnya seperti apa (lagi-lagi saya gagal paham) tidak jelas.
5. Daripada-daripada penasaran, silakan tonton dewe lah....hehe
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Jangan Lupa Tinggalkan Komentar Sobat... ^_^